S E L A M A T D A T A N G D I W E B S I T E K O D I M 1 3 1 O / B I T U N G

Monday, May 3, 2021

Personel Kodim 1310/Bitung Jaring 25 Warga Pelanggar Prokes Di Kota Bitung

BITUNG - Kodim 1310/Bitung tak henti-hentinya giatkan pelaksanaan operasi penerapan protokol kesehatan seperti memberikan himbauan ataupun edukasi kepada masyarakat. Selain itu, para pelanggar protokol kesehatan juga diberikan sanksi sosial.

Operasi penerapan protokol kesehatan dilaksanakan Anggota Kodim 1310/Bitung bertempat di depan Makodim 1310/Bitung Jl. Babe Palar Kel. Madidir Unet Kec. Madidir Kota Bitung, (3/5/2021).

Operasi Yustisi Razia Masker melibatkan 25 Orang Personel Staf Makodim 1310/Bitung yang dilaksanakan mulai Pkl 08.00 s.d 09.00 Wita berhasil menjaring 19 orang masyarakat yang tidak memakai masker dan diberi tindakan sosial menyekop pasir yang ada di badan jalan akibat terbawa air hujan.

Penerapan sanksi menurut Serma Rovlie Malore selaku pejabat Pasiops Kodim 1310/Bitung yang memimpin operasi ini mengatakan, razia masker digelar menindaklanjuti Peraturan Daerah (Perda) Kota Bitung tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian virus corona.

"Tujuan utama kami melakukan razia masker ini dikarenakan operasi-operasi sebelumnya sudah melakukan sosialisasi dan himbauan, tetapi masih ada saja beberapa warga yang kami temukan tidak memakai masker. Selain itu, pemberlakuan Perda yang dibarengi sanksi ini tidak lain untuk meningkatkan kesadaran warga," ungkapnya.

Disampaikan Dandim 1310/Bitung Letkol Inf Benny Lesmana, S.E., M.Han., Operasi yang dilakukan untuk mendisiplinkan masyarakat terhadap protokol kesehatan (Prokes), sehingga masyarakat dalam melakukan aktifitas diluar rumah selalu memakai masker. Pemandangan itulah, yang masih diberlakukan oleh anggota Kodim 1310/Bitung.

"Penerapan protokol kesehatan dan pemberian sanksi sosial, diberikan untuk mendisiplinkan warga agar tidak melupakan masker saat beraktifitas diluar rumah," tutur Dandim.

No comments:

Post a Comment

BERITA TERKINI

Bentuk Karakter Generasi Muda Berdasarkan Pancasila, Dandim 1310/Bitung Ajak Para Siswa Jadi Pelopor Hukum

BITUNG -  Untuk memberikan pemahaman dan memperkuat mental dari generasi muda terutama remaja dan kalangan peserta didik untuk bisa bertahan...