BITUNG - Di pertigaan pangkalan ojek Kel. Wangurer Timur, Kec. Madidir, Kota Bitung, telah dilaksanakan sweeping maskeŕ dari Gugus Tugas Kec. Madidir untuk memutus mata rantai penyebaran virus covid-19, (18/1/2021).
Sasaran sweeping adalah warga masyarakat yang tidak menggunakan masker, di data dan diberi sanksi sosial berupa membersihkan pasir yang menutupi badan jalan, setelah itu membagikan masker kepada pelanggar dari Dinas Kesehatan Kota Bitung.
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Bitung rutin melakukan sweeping yang sudah berlangsung beberapa hari tersebut, untuk memastikan masyarakat yang beraktivitas di luar rumah untuk tetap menggunakan masker.
"Kami melakukan sweeping pagi hari, dan fokus utama kami adalah penggunaan masker," ujar Danramil 1310-01/Bitung Lettu Inf Jullen T. Kasiaheng, disela-sela pelaksanaan sweeping.
Dia menjelaskan, sweeping penggunaan masker itu sebagai langkah edukasi dan memastikan setiap warga agar menjaga keselamatan dan kesehatan saat beraktivitas di luar rumah pada masa pandemi Covid 2019.
Menurutnya, petugas gabungan yang terdiri TNI, Polri, Satuan Polisi Pamong Praja, dan Tim Kesehatan Kota Bitung melakukan sweeping pada pagi hari yaitu pukul 08.00 sampai dengan pukul 11.00 Wita.
Dia meminta masyarakat untuk menggunakan masker saat bepergian dan tetap patuh pada anjuran dan protokol kesehatan seperti imbauan pemerintah.
"Kami berdiri disini setiap hari, hanya untuk memastikan dan memberikan pemahaman masyarakat untuk disiplin dan tetap menggunakan masker saat bepergian atau beraktivitas, karena itu salah satu imbauan pemerintah untuk mencegah penyebaran virus corona," tambah Danramil.
Hadir dalam pelaksanaan sweeping, Danramil 1310-01/Btg Lettu Inf Julen T. Kasiaheng, Kapolsek Maesa Kompol Taufik, Camat Madidir Bpk. Altin Tumengkol, Kabid Tibum Tranmas Satpol PP Kota Bitung Ibu Vera Kansil, Lurah Wangurer Timur Bpk Heimans Kansil, Babinsa Wangurer Timur Pelda Sumaredi, Bhabinkamtibmas Aiptu Isak Benda, Anggota Polsek Maesa 10 orang, Anggota Koramil 1310-01/Btg 10 orang, Anggota Satpol PP 15 orang, Anggota Puskes/Dinkes 2 orang, Kepala Lingkungan dan Ketua RT.
No comments:
Post a Comment