S E L A M A T D A T A N G D I W E B S I T E K O D I M 1 3 1 O / B I T U N G

Monday, June 3, 2019

MENJELANG IDUL FITRI 1440 H, KORAMIL JAJARAN KODIM 1310/BITUNG APEL SIAGA


MINAHASA UTARA - Personel Koramil jajaran Kodim 1310/Bitung yang ada di wilayah Kabupaten Minahasa Utara disiagakan untuk pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah 2019, (3/6/2019).

Dengan maraknya kriminalitas dibulan suci Ramadhan, seperti halnya tawuran warga serta komplotan Geng motor dan begal yang terjadi diwilayah, membuat Koramil jajaran Kodim 1310/Bitung menggelar apel siaga pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1440 H.

Apel siaga Koramil jajaran Kodim 1310/Bitung yang ada di wilayah Kabupaten Minahasa Utara diantaranya Koramil 1310-03/Likupang, Koramil 1310-04/Dimembe, Koramil 1310-05/Kauditan dan Koramil 1310-06/Airmadidi, dipusatkan dihalaman Kantor Koramil 1310-06/Airmadidi.

Danramil 1310-06/Airmadidi Mayor Inf Gusnawan M. Kawa yang memimpin Apel siaga mengatakan bahwa apel siaga ini adalah untuk melakukan pengecekan kesiapan personel, sarana/prasarana, penyamaan persepsi dan pemantapan kesiapan jajaran menjelang Hari Raya Idul Fitri.

"Dengan bersinergis dengan seluruh stakeholder terkait, agar situasi Kamtibmas berlangsung kondusif. Dengan demikian, masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan aman, tertib dan penuh khidmat," ungkap Danramil.

Lanjut Danramil, potensi kerawanan maupun gangguan kamtibmas yang perlu mendapat pengawasan dan antisipasi pada Idul Fitri diantaranya pencurian pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor), tawuran antar kelompok warga, balap liar dan kebut-kebutan, penyalahgunaan narkoba, minuman keras (miras), petasan (mercon) dll," tutup Danramil.

No comments:

Post a Comment

BERITA TERKINI

Bentuk Karakter Generasi Muda Berdasarkan Pancasila, Dandim 1310/Bitung Ajak Para Siswa Jadi Pelopor Hukum

BITUNG -  Untuk memberikan pemahaman dan memperkuat mental dari generasi muda terutama remaja dan kalangan peserta didik untuk bisa bertahan...