BITUNG - Dalam rangka memperingati HUT Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke -73 berbagai kegiatan lomba antar sekolah diadakan, salah satunya adalah Lomba Gerak Jalan Tingkat SD se-Kota Bitung. Sekolah Dasar yang berada di dekat Kodim 1310/Bitung yaitu SD GMIM Madidir mengambil kesempatan dengan meminta personel Kodim untuk melatihkan murid-muridnya Peraturan Baris Berbaris, (3/8/2018).
Sertu Nelman Tahumoa dan Serda Reskiman yang kebetulan melaksanakan jaga plangton meluangkan waktu berikan materi PBB dan variasi dalam gerak jalan diiringi canda tawa agar para murid mudah dalam penyerapan materi.
"Dengan semangat para murid mengikuti latihan ini, rasa lelah terabaikan, semoga mereka bisa Juara di pada lomba gerak jalan nanti," sahut Sertu Nelman.
Selain untuk menanamkan sikap disiplin siswa, kekompakan juga ditanamkan dalam diri mereka, karena sangat mempengaruhi jiwa dan semangat siswa-siswi untuk melaksanakan latihan," imbuhnya.
No comments:
Post a Comment